Sesi Final, Belasan Peserta Berebut Juara OPOP Award 2021

Final OPOP Award 2021 resmi dihelat. Belasan finalis berebut posisi menjadi juara ajang bergengsi tahunan ini.

DP
Rabu, 10 Nov 2021
Sesi Final, Belasan Peserta Berebut Juara OPOP Award 2021
M.Ghofirin, Sekjen OPOP Jatim, saat mengumumkan juara OPOP Award 2021

GRESIK – Belasan peserta OPOP Award 2021 tampil all out pada babak final, Selasa (9/10/2021). Para finalis ini telah lolos pada tahap seleksi yang berhasil mengalahkan ratusan peserta di ajang bergengsi tahunan ini.

Pada final ini, mereka yang berkompetisi merupakan finalis Kompetisi Bisnis Pesantrenpreneur yang dibagi menjadi dua kategori, yakni pesantren skala kecil dan berskal besar. Selain itu, babak final ini juga menentukan pemenang dari kategori Kompetisi Bisnis Sosiopreneur. Sementara itu, Lomba Inovasi Santripreneur telah diumumkan pada Hari Santri Nasional 2021, di Gedung Negara Grahadi.

Dalam Grand Final OPOP Award 2021 ini, tercatat terdiri dari lima finalis memperebutkan juara kategori small business, kategori enterprise business pesantrenpreneur, dan lima lagi finalis kategori sosiopreneur.

Syaikhul Ghulam, Asisten III Administrasi Umum Setda Prov Jatim, berkesempatan menghadiri acara yang diselenggarakan di Aston Inn Hotel Gresik. Pihaknya mengapresiasi dengan dihelatnya OPOP Award yang mampu memacu semangat usaha berbasis pesantren meski di tengah pandemi Covid-19 saat ini.

“Semoga semua peserta baik yang menjadi juara dan belum juara, memperoleh manfaat dan kebahagiann dari digelarnya opop jatim award 2021 ini,” ucapnya dikala memberikan sambutan pada pembukaan OPOP Award.

Ia juga menuturkan jika OPOP Jatim Award 2021, merupakan bagian dari program unggulan dan implementasi Nawa Bhakti Satya Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, terutama pilar ke- 7, yaitu Jawa Timur Berdaya, dengan melombakan sosiopreneur bisnis dari 6000 pesantren yang tersebar di 38 kabupaten/ kota di Jawa Timur.

Selain itu OPOP Jatim Award 2021 juga menjadi ajang media penghargaan, sekaligus pemicu karya produk dari pesantren, santri, dan alumni pesantren.

Sementara itu, Sekretaris OPOP Jatim, Muhammad Ghofirin, menyampaikan, OPOP bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan berbasis pesantren melalui pemberdayaan santri, pengurus pesantren, dan alumni. OPOP memiliki tiga pilar yang merupakan fokus utama untuk mengembangkan pesantren yang ada di Jawa Timur. Pilar yang pertama adalah santripreneur yang bertujuan untuk menumbuhkan bakat santri dalam membuat produk yang sesuai syariat dan memberi keuntungan.

Pilar yang kedua adalah Pesantrenpreneur, yaitu program pemberdayaan ekonomi pesantren melalui koperasi pesantren yang menghasilkan produk halal dan dapat diterima di masyarakat. Salah satu program dari pilar ini adalah memberi pelatihan tata kelola kelembagaan koperasi pondok pesantren.

Dan pilar yang terakhir adalah Sosiopreneur yang bertujuan untuk mengembangkan potensi alumni pesantren dan bersinergi dengan masyarakat. Potensi yang dikembangkan adalah inovasi sosial berbasis digital secara inklusif.

Sebagai informasi, proses seleksi yang hampir dilakukan selama dua bulan ini akhirnya menelurkan jawara OPOP Award 2021. Sebagai pemenang juara pertama kategori small business pesantrenpreneur adalah PP Metal Muslim Al Hidayah dengan bisnis peternakan sapi, untuk pemenang kategori enterprises business, keluar sebagai juara pertama ialah PP Langitan dengan produk F&B. Sementara itu pemenang kategori sosiopreneur ialah Fauzi Anwar, alumni dari Pesantren Darul Hikmah Lumajang, lewat usaha advertising.

Pada babak final, para pemenang ini berhasil mempresentasikan produk bisnisnya di hadapan awak juri. Diantaranya penilaian tersebut meliputi pengorganisasian penyajian bagaimana finalis menyajikan secara runtut dan efektif, artikulasi jelas, menguasai bahan penyajian, argument saat menjawab, bagaimana mampu memanfaatkan teknologi digital, hingga berdampak sosial dan lingkungan.

Nantinya penyerahan hadiah para pemenang ini akan diberikan saat puncak acara OPOP Award 2021, yang rencananya akan dihadiri dan diberikan langsung oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

PRODUK UNGGULAN

news
Rp 40.000,00
news
Rp 20.000,00
news
Rp 60.000,00
news
Rp 30.000,00
news
Rp 30.000,00